Sistem Informasi Arsip Surat Master E-Office merupakan aplikasiyang dapat digunakan untuk mengelola data surat menyurat dengan mudah.  Aplikasi Master E-Office ini merupakan aplikasi dengan fitur paling lengkap. Master E-Office ini  sudah terdapat fitur notifikasi email untuk surat masuk, disposisi surat, dan juga tembusan surat. Untuk kebutuhan format notifikasi email, pada aplikasi ini juga sudah disediakan fitur custom layout email notifikasi yang dapat digunakan untuk mengatur format/template email notifikasi surat.

Selain fitur notifikasi email, pada versi  Master E-Office ini juga sudah tersedia fitur memo (semacam pengumuman singkat). Fitur ini dapat digunakan untuk mengirimkan info atau pengumuman singkat kepada satu atau lebih user yang terdapat pada aplikasi seperti pengumuman jadwal rapat dan sebagainya. Setiap user yang menerima memo akan mendapatkan notifikasi via email dan juga via aplikasi perihal memo yang dikirimkan sehingga informasi yang dikirimkan dapat segera diketahui oleh user atau pengguna aplikasi.

Selain fungsi yang tersedia di aplikasi, kami juga sangat memperhatikan sisi kenyamanan pengguna. Seperti yang kita ketahui, saat ini pengguna mengakses layanan internet melalui berbagai perangkat, dan yang paling dominan adalah melalui perangkat mobile smartphone. Aplikasi surat ini menggunakan template bootstrap responsive sehingga compatible / dapat bejalan baik disemua platform device / jenis  perangkat baik Komputer/PC, Notebook, Tablet, hingga Smartphone.

Berikut ini adalah spesifikasi teknis dari aplikasi E-Office :

  • Core programming menggunakan PHP (MySQL (MariaDB)
  • Style Programming menggunakan OOP dengan konsep Model View Controller (MVC) seperti pada Framework CodeIgniter.
  • Desain Template menggunakan HTML5, CSS3 dan Bootstrap Framework.
  • Menggunakan Font Awesome, Ion Icons, and Glyphicons
  • Skin/tema tampilan tersedia dalam beberapa pilihan warna yang dapat diatur dengan mudah oleh pengguna
  • Support menggunakan berbagai jenis web browser terutama Safari, IE9+, Chrome, FF, Opera dan sebagainya.
  • Support PHP versi terbaru (PHP 7)
  • Proteksi Injeksi SQL menggunakan Prepared statement PDO (metode ini menurut Open Web Application Security Project (OWASP) paling tepat untuk penanganan injeksi SQL saat ini)
  • Proteksi XSS menggunakan HTML Purifier
  • Form Validasi menggunakan jQuery

Berdasarkan spesifikasi yang telah kami sebutkan di atas, aplikasi persuratan ini sudah sangat cocok untuk digunakan sebagai alat bantu dalam pengelolaan data surat menyurat dengan pertimbangan fitur, tampilan yang responsive dan user friendly serta standar keamanan yang baik.

Demikian penjelasan umum mengenai aplikasi Master E-office, rasanya tidak lengkap jika belum melihat lebih detail fitur dan interface / tampilan antarmuka aplikasinya.

Berikut ini fitur utama aplikasi Master E-office

  1. Manajemen Surat Masuk
  2. Manajemen Surat Keluar
  3. Disposisi Surat
  4. Manajemen Unit Kerja
  5. Notifikasi Surat masuk dan Disposisi surat
  6. Manajemen User
  7. Custom Layout (pengaturan layout / format disposisi surat dan tanda terima surat)
  8. Report (Laporan surat masuk, surat keluar, disposisi surat dan arsip berkas / dokumen)
  9. Manajemen Arsip Berkas (untuk mengelola arsip berkas selain surat)
  10. Tracking surat (untuk melihat status / progres surat)
  11. Notifikasi email untuk surat masuk, disposisi surat, tembusan surat
  12. Custom layout notifikasi email (format notifikasi email  untuk surat masuk, disposisi surat, dan tembusan surat bisa diatur dengan mudah melalui aplikasi)
  13. Fitur memo (pengumuman singkat) dapat dikirim ke 1 atau lebih user dan notifikasi memo (notifikasi email dan notifikasi via aplikasi.